Rekap Pemilu Jember: Ketat di Kabupaten, Landai di Provinsi
Jember (beritajatim.com) - Rekapitulasi suara hasil pemilu Kabupaten Jember di Komisi Pemilihan Umum Jawa Timur berjalan landai. Tak ada protes dari saksi-saksi semua partai peserta pemilu.
Rekapitulasi berlangsung Rabu (23/4/2014) malam kemarin di Surabaya. "Alhamdulillah, penghitungan rekap di tingkat provinsi berjalan lancar. Tak ada tanggapan apapun saat kami membacakan hasil pemilu di Jember," kata Ketua KPU Jember, Ketty Tri Setyorini.
Apa yang terjadi di rekap suara tingkat provinsi berkebalikan dengan di tingkat kabupaten Jember, 20-22 April 2014. Saat itu rekap sempat diwarnai protes dari saksi partai.
"Ketetapan 22 April 2014 sudah menjadi produk hukum, yang hanya bisa digugurkan melalui pengadilan," karta Setyorini. Laporan gugatan selambatnya dilakukan tiga hari setelah penetapan. [wir/kun]
Rating: 100% based on 975 ratings. 91 user reviews.
